Geger Temuan Mayat di Klodran Colomadu
KARANGANYAR - Warga Perumahan Klodran Indah 01, 02, Klodran, Colomadu digegerkan dengan penemuan mayat di kawasan tersebut, Minggu (9/10/2022).
Korban adalah A Dariyanto (80) warga kampung Tegalsari, Kelurahan Kadipiro, Banjarsari, Kota Solo.
Dia ditemukan tewas di bahu jalan Perumahan Klodran Indah 01, 02.
Hendri warga sekitar menceritakan korban pertama kali diketahui oleh seorang asisten rumah tangga (ART).
Saat itu, sekira pukul 16.30 WIB ART tersebut melihat sesosok pria tua yang tengkurap di bahu jalan di atas pondasi saluran irigasi.
"Dia lalu memberitahukan majikannya. Dan saya kebetulan juga ada," jelasnya saat ditemui TribunSolo.com di lokasi kejadian.
Temuan laki-laki yang dalam kondisi tak sadarkan diri itu pun langsung dilaporkan ke aparat kepolisian.
Petugas kepolisian datang bersama tim medis dan relawan.
Pemeriksaan terhadap tubuh korban kemudian dilakukan.
"Tadi ada luka pada bagian kepala. Tapi bukan dugaan penganiayaan. Melainkan karena terbentur tembok talud saluran irigasi," jelasnya.
Dari hasil olah TKP, ditemukan sepeda motor korban yang terparkir di halaman parkir rumah makan yang ada di barat lokasi kejadian.
Polisi pun langsung melacak pemilik sepeda motor Honda Revo AF 3397 IH itu.
"Akhirnya diketahui identitasnya. Dan polisi kemudian menghubungi keluarganya," tambahnya.
Giyarto salah satu keponakan korban mengaku keluarga menolak untuk dilakukan otopsi pada jenazah korban.
Korban diduga terjatuh saat akan kembali usai membersihkan kebun pisang milik majikannya.
"Jadi pas mau lompati saluran air. Diduga terpeleset lalu terbentur," jelasnya.
Jenazah korban diminta untuk langsung dibawa ke rumah duka yang selanjutnya akan di makamkan.
"Anaknya juga menolak untuk dilakukan autopsi," pungkasnya. (*)