Bukti Otentik Rekaman CCTV Rizky Billar Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora, Banyak Saksinya!

 



Sebelumnya, pengacara Billar sebut apa yang dilakukan kliennya hanya gertakan semata.

Sebuah rekaman video CCTV memperlihatkan insiden di mana Rizky Billar melemparkan bola biliar ke arah Lesti Kejora. Namun, lantaran Rizky Billar terpeleset dan jatuh, bola biliar tersebut meleset.


Video CCTV tersebut diunggah media online Detik dan sudah dibagikan ulang oleh berbagai aku hiburan di media sosial Instagram. Salah satunya adalah akun Instagram @insta_julid. 


Dalam video tersebut, terlihat pemandangan di tepi sebuah kolam renang. Di sisi kolam renang, ada sebuah meja biliar. 


Rizky Billar terlihat dalam layar, juga Lesti Kejora. Terlihat pula enam orang lain yang ada di sekitar meja biliar dan kolam renang. Sebuah lampu sorot atau lighting yang biasa digunakan dalam syuting juga terlihat berdiri di samping meja biliar.

Kemudian, sosok Rizky Billar nampak melemparkan sesuatu ke arah Lesti. Tidak terlihat apa yang sebenarnya dilemparkan Rizky, namun narasi pada video menyebut itu adalah bola biliar.


Namun, bersamaan dengan gerakan tangan melempar sekuat tenaga itu, Rizky Billar terpeleset di lantai kayu tepi kolam renang dan terjatuh. Adegan kemudian dilanjutkan dengan Rizky Billar yang pergi menjauhi area kolam renang sambil menatap Lesti Kejora.


Tanggal pada rekaman CCTV itu tertulis 10/29/2021 atau berarti direkam pada 29 Oktober 2021. 



Sebelumnya diberitakan bahwa Kepolisian mengungkap detail lain mengenai dugaan KDRT yang diduga dilakukan Rizky Billar terhadap Lesti Kejora, sang istri. Menurut keterangan yang diberikan Lesti kepada polisi, ternyata kekerasan yang dilakukan Rizky Billar pada 28 September 2022 dini hari, adalah puncak dari insiden-insiden lain yang mendahului.


Salah satunya adalah insiden di mana Rizky Billar melemparkan bola biliar ke arah Lesti Kejora. Beruntung, bola pejal bertekstur keras itu meleset dan tidak mengenai Lesti, lantaran Rizky Billar terpeleset.

“Menuruut keterangan Lesti, dia pernah dilempar bola biliar, tetapi tidak kena karena Rizky Billar-nya kepeleset,” ojar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.


Kuasa hukum alias pengacara Rizky Billar Adek Erfil Manurung memberikan tanggapan kepada wartawan soal laporan adanya upaya pelemparan bola biliar yang dilakukan kliennya ke arah Lesti Kejora. Adek Erfil mengatakan, upaya tersebut memang ada, namun bola biliar belum sempat dilemparkan.


"Itu (soal) Rizky yang melempar bola biliar, itu tidak dilemparkan hanya mau dilemparkan tapi tidak dilemparkan, itu yang benar," tutur Adek Erfil dalam video yang diunggah oleh akun gosip Instagram @lambegosiip dikutip Jumat (7/10/2022).


Adek Erfil mengatakan, dirinya sudah mengkonfirmasikan hal tersebut dengan Rizky Billar. Menurut keterangan Billar, apa yang dilakukan hanya sebagai gertakan semata.


"Saya sudah ngomomg sama Billar kemarin, mau dilemparkan saja, seperti menggertak begitu," ujar Adek Erfil.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel